SMP N 4 GAMPING

SEJARAH SEKOLAH

Sejarah SMP Negeri 4 Gamping

Gedung SMP Negeri 4 Gamping telah berdiri megah di dusun Kalimanjung, Ambarketawang, Gamping, Sleman dengan menempati areal tanah yang semula berupa persawahan ± 0,8 hektar dan terletak 6 km sebelah barat pusat kota Yogyakarta. Tepatnya di jalan Jogja-Wates km 6, mengarah ke selatan sekitar 1 km, di bawah kaki Bukit Kanigoro.

SMP Negeri 4 Gamping didirikan berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan nomor 0557/0/1984 tertanggal 20 November 1984. Terkait dengan masalah sejarah, maka sejarah SMP Negeri 4 Gamping dapat diuraikan sebagai berikut :

Pada awal berdiri SMP Negeri 4 Gamping bernama SMP Gamping yang merupakan filial dari SMP Balecatur (sekarang bernama SMP Negeri 1 Gamping, yang berada di Pasekan, Balecatur, Ambarketawang, Gamping, Sleman). Di tahun-tahun awal berdirinya, pembelajaran SMP Gamping masih menginduk pada SMP Balecatur yang waktu itu dikepalai Bapak Drs. Soehardi, sehingga pembelajaran maupun sebagian besar gurunya masih bergabung dengan SMP Balecatur dan masuk pada waktu sore hari sambil menunggu proses pembangunan gedung sekolah yang baru.

Pada awal tahun 1985, gedung sekolah yang baru terdiri dari 6 lokal siap ditempati, maka kegiatan belajar mengajar SMP Negeri Gamping yang terdiri dari kelas 7, yaitu sebanyak 2 kelas pindah ke lokasi yang baru di Dusun Kalimanjung, Ambarketawang, Gamping dengan didampingi 31 personal, terdiri dari guru PNS 17orang, guru tidak tetap 2 orang, dan tenaga administrasi 4 PNS dan 8 karyawan tidak tetap. Meskipun telah menempati lokasi baru, segala administrasi sekolah sebagian besar masih bergabung dengan SMP Negeri Balecatur.

Pada tahun pelajaran berikutnya yaitu tahun 1985/1986, menerima siswa baru yaitu kelas 7 sebanyak dua kelas sehingga total menjadi empat kelas. Pada tahun itu, menempati gedung baru dengan kepala sekolah yang baru yaitu Bapak Soesanto, B.A., sebagai kepala sekolah pertama SMP Negeri Gamping. SMP Negeri 4 Gamping terus berkembang, tak sedikit tantangan yang harus dihadapi, baik tantangan lingkungan yang masih asing dengan lingkup pendidikan, maupun tantangan alam yang tak bisa dianggap ringan. Gedung sekolah dibangun di areal persawahan, sehingga jika musim kemarau panas menyengat karena belum ada tumbuhan perindang, dan jika musim penghujan, halaman sekolah digenangi air, tak jarang binatang melata ikut belajar ke dalam kelas.

Namun semua tantangan itu dapat teratasi dengan kerjasama dan persatuan yang erat antarwarga sekolah dalam kepemimpinan yang tegas dan disiplin dengan penuh kasih dan jalinan dengan masyarakat yang harmonis. Uluran Tripika dan Puskesmas pun dirangkul dengan penuh kehangatan.

Dengan pola hubungan seperti itulah SMP Negeri Gamping di catur warsa pertama usianya, mulai berkibar namanya di masyarakat. Berbagai prestasi mampu diraihnya. Baik prestasi di bidang akademik maupun nonakademik, dari tingkat kecamatan, kabupaten, hingga tingkat propinsi. Bahkan pernah mendapat kunjungan dan pujian dari Badan Pertanian Taiwan dengan budi daya tanam bawang putih.

Sehingga tak mengherankan jika kemudian menjadi sekolah yang cukup dicari oleh masyarakat dan diandalkan sebagai sekolah favorit di kecamatan Gamping. Pembangunan fisik pun terus berjalan hingga diakhir tahun 1992 telah memiliki 12 kelas dan dilengkapi dengan berbagai fasilitas pengembangan siswa seperti laboratorium, mushola dan perpustakaan.

Bersama dengan bergulirnya waktu, di dasa warsa pertama, kepemimpinan sekolah pun harus berganti dengan datangnya masa purna tugas Bapak Soesanto. Jabatan kepala sekolah digantikan ole Bapak Drs. Tukiyadi di awal tahun pelajaran 1994/1995.

Penambahan kelas terus berjalan, SMP Negeri Gamping yang telah berubah namanya menjadi SMP Negeri 4 Gamping telah memiliki 6 kelas paralel tiap jenjangnya hingga total kelas menjadi 18. Pada tahun pelajaran 1998/1999, tenaga pengajar dan tenaga administrasi sebanyak 62 orang. Setelah kurang lebih 4 tahun dalam kepemimpinan Bapak Drs. Tukiyadi, kepemimpinan sekolah kemudian bergulir kepada Bapak Soenarjo, B.A. (almarhum) dari tahun 2000 hingga 2002. Berikutnya dalam kepemimpinan Bapak Drs. Nugroho Wahyudi tahun 2002-2005, prestasi kembali mulai diraih dengan diikutsertakannya siswa dalam berbagai kompetisi tingkat kecamatan, kabupaten, hingga propinsi. Pelan tapi pasti mulai menampakkan hasilnya dengan diraihnya beberapa kejuaraan pada berbagai lomba tersebut, maupun prestasi akademik. Selain itu, jalan utama dari sekolah menuju jalan raya pun telah dibangun.

Di tahun pelajaran 2005/2006 sampai dengan awal tahun pelajaran 2010/2011 kepemimpinan bergulir ke Bapak Drs. Mulyadi. Mulai tahun inilah geliat SMP Negeri 4 Gamping semakin terlihat. Selain dengan dibangunnya lokal-lokal untuk pengembangan diri siswa, dari ruang keterampilan musik, menjahit, komputer, dan elektronika hingga dibangunnya gedung olahraga serta renovasi gedung-gedung lama. Nama sekolah SMP Negeri 4 Gamping kembali menggema dengan diraihnya kejuaraan sekolah dalam lomba tata upacara tingkat kabupaten, lomba nyanyi tunggal hingga maju tingkat propinsi, juga penghargaan sebagai juara kedua lomba Sekolah Sehat se-Kabupaten Sleman.

Pada tahun pelajaran 2010/2011 kepemimpinan bergulir ke Bapak Suwito, S.Pd. Kemajuan bidang akademik pun terus diupayakan, dengan upaya meningkatkan kemampuan guru, baik kemampuan dalam menangani pembelajaran maupun menyikapi kemajuan IPTEK dengan dilaksanakannya pelatihan komputer serta pemasangan jaringan telepon hingga internet.

Selain bidang akademik, upaya pendampingan siswa bidang seni pun terus diupayakan, dengan dikutsertakannya siswa dalam berbagai bidang kompetisi, baik tingkat kabupaten maupun tingkat propinsi. Bahkan yang sangat membanggakan pada bulan Juni ini, tepatnya tgl 16 s.d. 22 Juni tahun 2013, SMP Negeri 4 Gamping mewakili Daerah Istimewa Yogyakarta ikut berkompetisi tingkat Nasional di Medan Sumatra Utara di bidang seni Musik Kreatif Tradisional.

Usia ke dua puluh sembilan tahun adalah usia yang cukup dewasa maka marilah kita tingkatkan kualitas diri kita masing-masing sehingga dengan mantap, tapa ragu untuk melangkah kejenjang yang lebih berani agar dapat membawa generasi muda bangsa menuju bangsa yang beriman, bertakwa, cerdas, berbudi, dan mandiri.

Beberapa pengharagaan yang diperoleh SMP Negeri 4 Gamping Pada tahun 2014 adalah sebagai berikut: Juara III lomba kreativitas Seni Tari (FLISSN) se-Kab.Sleman, Juara I lomba musik tradisional (FSSN SMP) se-Kab. Sleman, Juara I lomba mocopat se-Propinsi DIY, Juara II lomba bola volly se-Kab. Sleman, Juara II lomba musik tradisional se-propinsi DIY. Sukses menyabet kejuaraan berlanjut pada tahun 2015, SMP Negeri 4 Gamping berhasil meraih juara I Volly putra se-Sleman Barat, Bulu Tangkis ganda putra se-Sleman Barat, juara I bulutangkis ganda putri se-Sleman Barat.

Bukan hanya berhasil pada bidang keolahragaan ataupun budaya saja SMP Neger 4 Gamping juga mengikutsertakan siswanya dalam kompetisi Olimpiade Saint SMP IPS dan berhasil masuk 6 besar se-Kab. Sleman pada tahun 2015, untuk olimpiade Saint SMP IPA, siswa SMP Negeri 4 Gamping berhasil masuk dalam 12 besar se-Kabupaten Sleman. Pada bulan Mei 2016 ini SMP N 4 Gamping berhasil menyabet juara 2 Taekwondo tingkat Kabupaten Sleman. Semoga keberhasilan berlanjut pada tahun-tahun mendatang dan semakin meningkat kuaitasnya. Aamiin.

Pada tahun 2022/2023 kepemimpinan bergulir ke Bapak Yuliyanto, S.Pd, pada masa ini kemajuan di bidang IPTEK dan pengembangan daya kreatifitas guru maupun peserta didik terus digali dan dikembangkan agar mampu bersaing di era digitalisasi dalam dunia Pendidikan.

Demikian sejarah singkat SMP Negeri 4 Gamping, Jayalah Bangsaku! Jayalah Negeriku! Jayalah SMP Negeri 4 Gamping! Terimalah pengabdian kami dalam doa dan restu dari semua pihak sangat kami harapkan.

Gamping, 20 Februari 2024