SMP Negeri 4 Gamping Ikuti Orientasi Kepalangmerahan dan Pelantikan Anggota PMR Kabupaten Sleman 2025
SMP Negeri 4 Gamping kembali menunjukkan komitmennya dalam membina karakter kepalangmerahan melalui keikutsertaan dalam kegiatan Orientasi Kepalangmerahan bagi Pembina PMR, Calon Anggota PMR, serta Pelantikan Anggota PMR Kabupaten Sleman yang diselenggarakan pada 13, 14, dan 30 November 2025.
Pada tanggal 13–14 November 2025, kegiatan orientasi dilaksanakan secara daring dimana siswa mengikuti di laboratorium IPA sekolah. Materi yang diberikan mencakup dasar-dasar kepalangmerahan, prinsip-prinsip gerakan Palang Merah dan Bulan Sabit Merah, serta pembekalan tugas-tugas kepalangmerahan bagi calon anggota PMR.
Sementara itu, acara pelantikan anggota PMR dilaksanakan secara luring pada 30 November 2025 bertempat di Kapanewon Cangkringan. Kegiatan ini menjadi momen penting bagi para peserta karena menandai resmi bergabungnya mereka sebagai anggota PMR Tingkat Kabupaten Sleman.

Para siswa berpose bersama Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman Mustadi,S.Sos.,M.M.
Adapun peserta dari SMP Negeri 4 Gamping yang mengikuti seluruh rangkaian kegiatan hingga pelantikan adalah: Adreena Kinarian, Natasya Apeiliani, Satria Ata Y, Kefe Kaffa, Kiandra A.S. dengan didampingi oleh pembina PMR sekolah, Bapak Boy Wawan Sinulingga, S.Pd., yang turut berperan aktif dalam mendukung dan memastikan kelancaran kegiatan.
Dengan mengikuti kegiatan ini, diharapkan para anggota PMR SMP Negeri 4 Gamping semakin memahami nilai-nilai kemanusiaan serta mampu menjadi pelopor dalam aksi sosial dan kesehatan di lingkungan sekolah maupun masyarakat. Semoga pengalaman ini menjadi bekal berharga dalam menumbuhkan kepedulian dan sikap empati pada diri para peserta.




Users Today : 101
Users Yesterday : 151
This Month : 3620
This Year : 3620
Total Users : 61857
Views Today : 567
Total views : 938217
Who's Online : 1